latest Post

Pasti Seru di Pesta Blogger 2009

Wah..wah…baru nyadar klo sekarang iini udah Hari Jum’at tanggal 23 Oktober 2009, itu artinya BESOK Sabtu, 24 Oktober 2009 perhelatan akbar di dunia persilatan perbloggeran dilaksanakan. PESTA BLOGGER

Wah…blom ada persiapan nih mau kesana. Padahal udah registrasi dan menyatakan hadir. *Gara-gara kesibukan ngurusin skripsi sih jadi lupa deh segala-galanya. Hallagh…..

Saya yakin bangets, acara pb09 ini akan lebih meriah dari pb08 tahun lalu.

Dari bocoran dan bisik-bisik di web resmi pesta blogger, 4 blogger asal USA akan ikut berpartisipasi dalam beak-out session, mereka adalah :

Brian Giesen seorang Digital Influence Specialist yang cukup terpandang dan berpengalaman di bidang social media.

Mark BoingBoing atau Mark Frauenfelder adalah pendiri group blog BoingBoing.net. Ia sempat menjadi editor majalah Wired dan saat ini adalah design columnist untuk majalah Mobile PC dan sudah menulis beberapa buku, termasuk sebuah buku eksperimen sains berjudul The Mad Professor.

Arsalan Iftikhar adalah seorang pengacara hak asasi manusia internasional dan juga pemilik blog TheMuslimGuy.com. Saat ini ia adalah contributing editor untuk majalah Islamica di Washington DC dan sering menjadi komentator dan kontributor untuk Anderson Cooper 360 milik CNN, BBC World News, NPR, FOX NEws, dan banyak lagi.

Corvida Raven adalah blogger muda perempuan pemilik SheGeeks.net. Ia juga adalah co-author dari EverythingTwitter dan TheSocialGeeks Podcast, serta konsultan strategi social media dan layanan manajemen komunitas untuk perusahaan teknologi dan konsumennya.

Dan dan bocoran dari Facebook Pesta Blogger akan turut hadir disana, Joko Anwar, Raditya Dika, Nova Riyanti, Yusuf Pandji Pragiwaksono, Wahyu Aditya, Nukman Luthfie + Prita Mulyasari.
Dan ada juga Badroni Yuzirman, Hanifa Ambadar, Satya Witoelar, Ari Juliano, Gema Anggara Suwahju, Pepih Nugraha

Wah..wah…bakal seru abis nih…jadi deg-deg-an nih…

Butuh perjuangan untuk sampai ke lokasi acara besok, secara…saya kan ga pernah kesana. Kesaasar di Jakarta siapa yang mau coba…

Ya udah lah..nantikan cerita saya besok kalau emank mau menantikan, kalau tidak juga ya lupakan sajalah…”Ngarep = Mode ON”

About Bungzhu Zyraith

Bungzhu Zyraith
Recommended Posts × +

2 komentar:

  1. Ikooootttt....
    sayang gak ada ongkos.
    ntar bagi-bagi ceritanya ya disana

    BalasHapus
  2. @Jack : iya bang....tar di buat deh cerita2 menarik di pesta blogger....

    BalasHapus